NGANJUK. Pimpinan Cabang (PC) IPNU-IPPNU Kabupaten Nganjuk mendistribusikan ribuan masker ke seluruh PAC IPNU-IPPNU Se-Kabupaten Nganjuk yang dibagi menjadi 5 koalisi, Rabu (20/05). Pendistribusian masker tersebut dilaksanakan di Kantor PCNU Kabupaten Nganjuk, Jawa Timur.

“Masker yang kita distribusikan ini ialah hasil dari Gerakan 1 Kader 1 Masker yang dihimpun bersama-sama dengan Pimpinan Anak Cabang Se-Kabupaten Nganjuk,” kata Ketua PC IPNU Kabupaten Nganjuk, Ahmad Syafi’i Sulaiman.

Dikatakan, kesuksesan Gerakan 1 Kader 1 Masker ini tidak lain adalah atas kekompakan seluruh PAC IPNU-IPPNU Se-Kabupaten Nganjuk dan seluruh kader. “Ini semua hasil jerih payah PAC, kami dari PC adalah koordinator dari terselenggaranya gerakan ini di wilayah Kabupaten Nganjuk,” kata pemuda yang akrab disapa Syafi’i tersebut.

Masker ini, kata Syafi’i, didistribusikan ke 5 titik di wilayah kabupaten Nganjuk. “PAC-PACsudah dibentuk 5 koalisi. Setiap koalisi akan membagikan masker ini di daerah masing-masing sesuai kesepakatan PAC-PAC dalam koalisi yang bersangkutan,” terangnya.

“Teknis pembagian masker di lapangan sepenuhnya kita serahkan ke seluruh PAC. Pendistribusian dapat dilakukan antara tanggal 20-23 Mei 2020. Target kita, sebelum lebaran sudah terdistribusikan ke masyarakat,” jelasnya.

Ketua PC IPPNU Kabupaten Nganjuk, Siti Zakiyaturrofi’ah menelaskan juga bahwa Masker ini akan dibagikan secara gratis kepada masyarakat dalam rangka ikut serta menekan angka penyebaran virus Corona. “Virus Corona masih membayang-bayangi kegiatan kita sehari-hari. Kita sebagai pelajar harus turut andil dalam mengkampanyekan gerakan Indonesia Melawan Corona dan melakukan bakti sosial sebagai bentuk kepedulian kita terhadap sesama,” terangnya.

Mahasiswa yang akrab disapa Rofi’ tersebut menyampaikan terima kasih kepada seluruh Ketua PAC beserta jajarannya yang telah ikut andil mensukseskan Gerakan 1 Kader 1 Masker tersebut.

“Terima kasih kepada seluruh Ketua PAC beserta jajarannya. Semoga pandemic ini segera berakhir. Dan semoga apa yang kita lakukan ini bisa bermanfaat serta menjadi amal sholeh untuk bekal kita kelak di yaumil qiyamah. Amiin,” pungkasnya.

Dikabarkan mengenai detail mengenai koalisi PAC-PAC adalah sebagai berikut: (1) Koalisi Satu meliputi Wilangan, Sawahan, Berbek, dan Ngeto; (2) Koalisi Dua yaitu Locerat, Pace, dan Nganjuk Kota; (3) Koalisi Tiga terdiri dari Sukomoro, Bagor, Gondang, dan Rejoso; (4) Koalisi Empat yakni Baron, Lengkong, dan Jatikalen; dan (5) Koalisi Lima yakni Kertosono, Tanjunganom, Prambon, Ngronggot.