Minggu, 26/07/2022. Alumni Latihan Kader Muda (LAKMUD) Pimpinan Anak Cabang (PAC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama- Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPNU-IPPNU) Ngetos gelar acara Sekolah Menejemen Organisasi dua (SMO II) yang diadakan di kantor Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWC NU) kecamatan Berbek. Acara SMO ini diakan guna memenuhi Rencana Tindak Lanjut (RTL) dari kegiatan LAKMUD yang diadakan oleh PAC Ngetos.

 

Acara SMO dimulai pukul 09.00 WIB. Dimulai dengan pembukaan yang dilakukan oleh Master Ceremony (MC). Kemudian dilanjutkan materi yang dipimpin tiga moderator secara bergantian, Nur Fauziah sebagai moderator materi Administrasi,  Muhammad Ilham Wahyudi sebagai moderator materi Kaderisasi, dan Aleshea Savina Damayanto Putri sebagai moderator materi Ke-Organisasian. Acara ini mendatangkan pemateri dari Pengurus Cabang (PC) Nganjuk, yang meliputi Sekertaris IPNU-IPPNU sebagai pemateri Administrasi, Ketua Departemen Kaderisasi sebagai pemateri Kaderisasi dan Afandi sebagai pengisi materi Ke-Organisasian. Acara SMO ditutup dengan berakhirnya materi ke-tiga yaitu materi Ke-Organisasian dan selesai pada pukul 15.30 WIB.

 

Pemilihan materi yang diberikan oleh PAC ngetos ternyata dirasa sangat efektif agar Organisasi IPNU-IPPNU menjadi organisasi yang lebih baik seperti yang dijelaskan aleshea selaku ketua pelaksana sekaligus peserta SMO “…di acara SMO saya belajar banyak tentang manajemen organisasi yang benar, mulai dari administrasi organisasi hingga dalam pengkaderan dan pembagian Jobdisk. Saya yakin jika acara ini terus rutin diselenggarakan, maka seiring waktu berjalan organisasi IPNU IPPNU akan menjadi organisasi yang lebih baik tentang masalah manajemen”.

 

“Acara SMO II ini dipilih sebagai RTL LAKMUD karena dirasa SMO sangatlah berguna dan penting sebagai  bekal kader-kader pelajar NU untuk melanjutkan kepemimpinan dan kepengurusan organisasi kedepannya”, terang Binti Latifatul Maghfiroh selaku Ketua IPPNU PAC Ngetos.

 

“Setelah mengikuti kegiatan SMO ini, diharapkan kader-kader alumni lakmud dapat mengimplemetasikan ilmu yang telah didapat kepada ranting atau PAC masing-masing. Dapat membawa organisasi pelajar NU menjadi lebih baik dan lebih baik lagi, Juga dapat memahami terkait administrasi, kaderisasi, job description dan sistem recruitmen adalah bekal yg sangat penting ketika akan terjun ke dalam kepengurusan organisasi IPNU IPPNU”, Lanjut Latifatul.

 

_________

Pewarta: Novi Ayu Anggraini