Pimpinan Ranting (PR) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Ranting Kwagean telah melaksanakan Rutinan Al Barzanji dan Sholawat bersama yang bertempat di Masjid Baitul Ikhlas pada Sabtu (18/02/2022).

 

Tujuan diadakannya rutinan ini adalah untuk menjaga silaturahmi antar anggota IPNU IPPNU Ranting Kwagean & rutinan ini kegiatan perdana yang dilaksanakan oleh ranting Kwagean, kegiatan ini juga sebagai bentuk RTL dari Makesta yang dilaksanakan bulan Januari kemarin dan sebagai peringatan Isra’Mi’raj Nabi Muhammad SAW.

 

Kegiatan ini dihadiri oleh anggota & pengurus Pimpinan Ranting Kwagean, PR Teken Glagahan, PR Tempel Wetan, serta pengurus PAC IPNU IPPNU Kecamatan Loceret.

 

“Kegiatan ini dapat membawa dampak positif bagi rekan dan rekanita desa Kwagean karena dengan mengikuti kegiatan ini dapat menambah ilmu agama, relasi, dan keakraban sesama teman, silaturahim yang terjaga. Sehingga rekan dan rekanita desa Kwagean dapat terhindarkan dari kegiatan yg membawa mereka ke hal yang negatif,” kata ketua IPPNU Ranting Kwagean Rekanita Nur Mila.

 

Harapan setelah kegiatan ini “semoga kegiatan ini bisa menjadi langkah awal ranting Kwagean unybisa menghadirkan kegiatan positif kedepannya,” harapnya.

 

Pewarta : Imelda Francesca