Kemarin Kamis (31/05/2023) bertempat di Aula Lantai 2 Kantor PCNU Nganjuk diselenggarakan agenda Meet and Greet Pengurus Pimpinan Cabang (PC) IPNU IPPNU Nganjuk masa khidmat 2023-2025. Sesuai namanya, agenda tersebut digelar bertujuan sebagai wadah saling kenal antar pengurus yang masih baru.
Meet and Great ini adalah momentum yang sangat berharga untuk seluruh pengurus cabang berkumpul, saling berdiskusi, dan menyatukan langkah dalam merumuskan visi dan misi yang akan membimbing langkah-langkah kita ke depan. Ini adalah wadah di mana kita bisa menggali potensi kolaborasi dan menciptakan kesepahaman yang kuat antara pengurus, sehingga kita bisa bergerak maju sebagai satu tim yang solid.
Ketua PC IPPNU Nganjuk, Miftahul Inayah mengajak kita untuk merenungkan kembali tujuan mulia yang melandasi eksistensi organisasi kita.
“Marilah kita ingat kembali mengapa kita semua memilih untuk berada di sini, untuk berkontribusi dalam mencapai tujuan dan memajukan organisasi ini. Dalam proses ini, mari kita jadikan sebagai ajang untuk memperkuat semangat, membangun visi bersama, dan menyusun strategi yang akan membawa kita menuju kesuksesan,” katanya.
Lanjut, ia ingin menekankan pentingnya transparansi dan partisipasi aktif dari setiap pengurus cabang. Setiap suara di sini sangat berharga, dan setiap ide yang disampaikan haruslah diperhatikan dengan seksama. Kita harus mampu menjembatani perbedaan dan mencapai kesepakatan dalam pengambilan keputusan, dengan memperhatikan kepentingan bersama.
Selain itu, Ia mengatakan “Meet and Great ini juga merupakan kesempatan bagi kita untuk memperkuat jaringan kerjasama dan kolaborasi antara pengurus cabang. Setelah 3 bulan pasca dilantik baru beberapa departemen yang sudah melaksanakan tugasnya. Momen ini juga sebagai media kita untuk bersama-sama menyusun kalenderisasi kegiatan selama 3 bulan ke depan. Sehingga tidak ada lagi bulan-bulan kosong kegiatan seperti bulan Mei kemarin,” tandasnya.
Terakhir, namun tidak kalah pentingnya, ia ingin mengucapkan terima kasih kepada seluruh pengurus cabang yang hadir di Meet and Great ini. Kehadiran dan partisipasi rekan rekanita di sini menunjukkan dedikasi dan komitmen yang tinggi terhadap organisasi kita. Dengan semangat yang sama, mari kita berkomitmen untuk bekerja keras, bersama-sama mencapai tujuan yang telah kita tetapkan.
Pewarta : Dina Tia Fatikasari